Disebut sebagai Lagu Pengantar Ratusan Orang Bunuh Diri, Lagu Keramat Ini Dilarang Diputar di Hongaria

Senin, 18 November 2019 | 19:15
DR VARGA JÓZSEF VIA WIKI COMMONS // CC BY-SA 3.0

Rezso Seress, pianis yang menciptakan lagu Gloomy Sunday

Suar.ID -Ini adalah cerita tentang lagu yang dianggap sebagai pengantar bunuh diri.

Sekitar 1935 dulu, seorang penyair Hongaria bernama Lazzlo Javor menulis sebuah lagu berjudul "Gloomy Sunday".

Setelah diaransemen oleh Rezsoe Seress lagu itu meledak di mana-mana.

Meski begitu, di tengah ketenarannya, lagu tersebut disebut sebagai lagu bunuh diri, persisnya lagu pengantar bunuh diri.

Baca Juga: Ada Sepenggal Lirik yang Ditulisnya dalam Lagu Hits Milik Sang Mantan Suami, Maia Estianty: 'Dicolong Ahmad Dhani!'

Kekasih Lazzlo, untuk siapa lagu itu dikarang, mencabut nyawanya tidak lama setelah peluncuran lagu tersebut.

Surat berisi niat bunuh diri itu berbunyi, “Gloomy Sunday”.

Tidak lama kemudian seorang pegawai negeri Hongaria menembak dirinya.

Ia ditemukan menelungkup di atas kopi lirik lagu yang sama.

Selanjutnya, seorang gadis berupaya meracuni dirinya.

Ketika ditemukan, “Gloomy Sunday” masih diputar di alat musik dalam ruangan itu.

Baca Juga: Mengenal Dolly Salim, Sosok yang Pertama Kali Menyanyikan Lagu Indonesia Raya pada Sumpah Pemuda 1928, Usianya Baru 15 Tahun Kala itu

Di sebuah restoran di Budapest, seorang pemuda menembak dirinya ketika sebuah band musik baru saja memainkan lagu “Gloomy Sunday”.

historic mysteries
historic mysteries

Lirik Lagu Gloomy Sunday

Pemerintah Hongaria kemudian melarang pemutaran lagu itu di tempat umum, karena situasi semakin tak terkendali.

Di Inggris, lagu itu kemudian dilarang diputar BBC karena terjadi bunuh diri lagi.

Beberapa tindakan bunuh diri juga dilaporkan terjadi di Amerika.

Baca Juga: 11 Tahun Jadi Misteri, Mulan Jameela Akhirnya Bongkar Lirik Lagu yang Melambungkan Namanya Ini

Namun pemerintah setempat memutuskan untuk tidak melarang pemutaran lagu itu di Amerika Serikat.

Secara keseluruhan, terjadi 200 upaya bunuh diri di seluruh dunia yang berkaitan dengan lagu “Gloomy Sunday”.

Historic Mysteries
Historic Mysteries

Rezso seress, pianis yang menciptakan lagu Gloomy Sunday.

Pada 1968, seorang Hongaria bernama Rezsoe Seress melompat bunuh diri dari lantai kedelapan sebuah bangunan.

Kita tahu, dialah orang yang bertanggung jawab atas meledaknya lagu "Glooomy Sunday" itu.

Ia tidak berhasil menulis lagu laris lainnya setelah lagu “keramat” itu.

Editor : Moh. Habib Asyhad

Baca Lainnya