Pengakuan Luna Maya Soal Ariel NOAH, Tak Mudah untuk Bisa Memaafkan Sang Mantan, Ini Jawabannya saat Ditanya Soal Balikan

Senin, 28 Oktober 2019 | 07:30
ig/lunamaya

Luna Maya

Suar.ID -Topik seputar kisah cinta Luna Maya dengan Ariel NOAH hampir selalu sukses mencuri perhatian.

Bahkan meski telah berpisah, masa lalu keduanya masih sering diungkit.

Belakangan Luna Maya mengakui dirinya butuh waktu lama untuk bisa memafkan sang mantan kekasih.

Hal itu diungkapkan Luna dalam tayangan RUMPI yang tayang di kanal YouTube Trans TV Official, Kamis (24/10/2019).

Baca Juga: Kisah Cinta Luna Maya Terus-terusan Kandas, Mbak You Berikan Peringatan Keras hingga Singgung Hubungan Mantan Reino Barack Itu dengan Sang Ibu

Dalam tayangan tersebut, pembawa acara RUMPI, Feni Rose membahas sikap Luna saat bertemu Ariel saat ini.

Menjawab hal itu Luna mengaku sudah bisa bersikap baik-baik saja saat bertemu Ariel untuk saat ini.

“Oke saja," jawab Luna, seperti dikutip TribunPapua.com, Minggu (27/10/2019).

Baca Juga: Terus-terusan Kena Sindir 'Makan Teman', Syahrini Beberkan Alasan Dirinya Jadi Pilihan Reino Barack, Singgung Balik Luna Maya?

"Itu salah satu juga proses memaafkan diri sendiri, setelah bisa memaafkan diri sendiri, baru bisa memaafkan orang lain,” imbuhnya.

Luna juga menyebut tak mudah memaafkan Ariel.

Ia mengaku membutuhkan waktu yang lama untuk memaafkan vokalis band NOAH tersebut.

"Berapa tahun sampai kamu bisa memaafkan si pencipta lagu ‘Dara’ ini?” tanya Feni Rose.

instagram @arielnoah/@lunamaya
instagram @arielnoah/@lunamaya

Dapatkan Bunga dengan Inisial R Saat Ulang Tahun, Luna Maya Ungkap Sosok Pengirim! Benarkah Ariel NOAH?

Baca Juga: Tak Tinggal Diam Saat Tahu Orangtuanya Bercerai, Aurel Hermansyah Sampai Datangi Ayahnya dan Lakukan Hal Ini Meski Usianya Masih Belia

“Lama ya,” jawab Luna.

Luna mengatakan baru bisa memafkaan Ariel setelah lima tahun.

“Sepuluh tahun, sembilan tahun, delapan tahun?” tanya Feni Rose.

“Lima (tahun) lah,” jawab Luna Maya.

Baca Juga: Kini Mampu Bikin Iri Wanita Se-Indonesia, Siapa Sangka Nia Ramadhani Pernah Iri Pada Sosok Wanita Ini hingga Rela Nempel Seperti Benalu Demi Ikut Ngetop

Pemain film Suzzana: Bernapas Dalam Kubur ini menyebut dirinya baik-baik saja tanpa Ariel.

"Ternyata Luna tanpa Ariel gimana sih?" tanya Feni Rose.

"Oke aja," jawab Luna sembari tersenyum.

Jawaban Luna tersebut langsung membuat Feni Rose tertawa.

Baca Juga: Diundang dalam Pernikahan Anak Raja Sinetron Raam Punjabi, Beginilah Penampilan Luna Maya, Habis 100 Juta lho!

Saat ditanya soal kemungkinan kembali menjalin hubungan dengan Ariel, Luna mengaku tak menginginkan hal tersebut untuk saat ini.

Namun, ia tak bisa memaastikannya di masa depan.

"Mungkin nggak sih Luna itu balikan sama Ariel?"

"Untuk saat ini kayaknya enggak dulu ya," jelas Luna.

"Tapi i don't know in the future. Kadang-kadang kita sombong, bilang oh nggak mungkin tahunya berubah."

"Tapi untuk saat ini kayaknya enggak sih," imbuhnya.

Baca Juga: Kisah Asmaranya dengan Luna Maya hingga Pevita Pearce Kandas, Ariel NOAH Curhat: Cinta Susah Dicari, Kalau Uang Gampang

Lihat videonya berikut ini:

(Tribunpapua.com / Astini Mega Sari)

Artikel ini telah tayang di Tribunpapua.com dengan judul Mengaku Tak Mudah Maafkan Ariel, Luna Maya Sebut Butuh Waktu hingga 5 Tahun

Tag

Editor : Rina Wahyuhidayati

Sumber YouTube, tribun papua