Suar.ID - Dalam Kabinet Indonesia Maju Presiden Joko Widodo dan Ma'ruf Amin yang baru saja diumumkan, Rabu (23/10/2019), tidak ada nama Susi Pudjiastuti.
Jabatan yang diemban Susi sebelumnya, yakni Menteri Kelautan dan Perikanan kini dijabat oleh Edhy Prabowo.
Tak munculnya nama Susi di jajaran kabinet Jokowi-Ma'ruf menyisakan rasa sedih bagi sebagian masyarakat.
Sesaat setelah Jokowi mengumumkan jajaran menterinya, kata 'Bu Susi' menjadi trending topic Twitter hingga mencapai 28 ribu tweets.
Baca Juga: Inilah Daftar Lengkap Nama-nama 38 Menteri dan Anggota Kabinet Indonesia Maju 2019-2024
Para netizen menungkapkan berbagai perasaan mereka terhadap Susi Pudjiastuti lewat cuitan di Twitter.
"Masih ngarepin Bu Susi tiba-tiba muncul di istana naek kapal," tulis pemilik akun @ikrammarki.
"Termasuk kecewa sih karena Bu Susi nggak masuk Kabinet Indonesia Maju, beliau udah terlanjur memenangkan hati netijen. Husnudzon aja mungkin belaiu yang tidak ingin lagi jadi menteri. Cukup. Matur nuwun nggih, bu @susipudjiastuti #WeWantSUSI #KabinetIndonesiaMaju," tulis akun @nyolaras.
"Dear Mr. President @jokowi, Bu Susi lagi dong please @susipudjiastuti," tulis akun lainnya @abashchow.
Sebelumnya pada bulan September Susi Pudjiastuti telah berpamitan di penghujung masa jabatannya sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan kabinet Jokowi-Jusuf Kalla periode 2014-2019.
"Bila ada kesalahan yang tidak disengaja, kadang-kadang saya cukup keras kepala, saya mohon maaf," ujar Susi Pudjiastuti Selasa (17/9/2019) lalu dikutip dari Kompas.com.
Setelah masa jabatannya berakhir, video Susi Pudjiastuti saat asyik berjoget viral di Twitter.
Video tersebut pertama kali dibagikan oleh akun Twitter @AmbarwatiRexy pada Minggu (20/10/2019) pasca pelantikan Jokowi-Ma'ruf Amin.
Dalam video itu, Susi Pudjiastuti asyik berjoget sambil diiringi alunan lagu dari Queen yang berjudul 'I Want To Break Free'.
Aksi Susi Pudjiastuti asyik berjoget yang dibagikan oleh akun Twitter @AmbarwatiRexy ini menjadi viral dan telah diretweet sebanyak lebih dari seribu kali.
"Buk Susi ngibing. Ini bapak2 yg kaos abu2 bisa gak sik minggir doloooooo......" tulis @AmbarwatiRexy dalam postingannya itu.
Netizen pun menanggapi aksi Bu Susi tersebut dengan berbagai komentar.
"Astaaaggaaa... Melepaskan setres cara mentri dan cara anak kos sama ya ternyta." tulis @mmila9027.
"Di akhir masa jabatan tdk terlihat ada beban..artinha slma ini bekerja dgn benar n tulus." ujar @Omri_bb.
"Seru banget ngeliat bu susi, jadi pengen ikutan joget bu." tulis akun @DewiRenitaSari.