Suar.ID -Permintaan terakhir merupakan hal umum yang diutarakan oleh orang-orang yang tahu umur mereka tak lama lagi.
Orang-orang terdekat pun akan menyanggupi keinganan terakhir tersebut.
Ada banyak kisah tentang permintaan terakhir sesorang, namun yang satu ini justru meninggalkan kesan berbeda.
Bahkan pelayat yang awalnya menangis pun berhasil dibuat tertawa karena permintaannya.
Seorang pria asal Dublin, Irlandia membuat permintaan terkahir yaitu untuk membuat keluarga dan teman-temannya tertawa saat pemakamannya.
Shay Bradley merencanakan sebuah kejutan sebelum ia meninggal dunia agar orang-orang terdekatnya tertawa saat pemakamannya.
Veteran Pasukan Pertahanan Irlandia itu pun akhirnya tutup usia dan akan dimakamkan di pemakaman umum Bohernabreena, Dublin, Sabtu (12/10/2019) lalu.
Berkat permintaan terakhirnya, proses pemakaman Shay Bradley pun viral di media sosial.
Klip video menunjukkan para pelayat sedang berkumpul mengitari peristirahatan terakhir kakek dari 8 orang cucu itu.
Di latar belakang terdengar iringan musik pemakaman.
Mengutip dari DublinLive, musik tersebut tiba-tiba terhenti dan diganti dengan suara: "Hallo!".
Disusul suara ketukan dari dalam peti mati Shay Bradley.
Keluarga dan rekan-rekan Shay Bradley yang melayat pun dibuat tak percaya.
Tak sampai disitu, Shay Bradley kembali 'berbicara'.
"Birakan akau keluar. Di sini gelap," teriak Shay Bradley.
Air mata para pelayat berganti dengan tawa mendengar ucapan Shay Bradley.
"Biarkan aku keluar. Aku bisa mendengarmu! Apakah itu pastor yang bisa kudengar? Aku ada di dalam kotak, bisakah kau mendengarku?" lanjutnya.
Shay Bradley menutup lelucon terkahirnya dengan senandung kecil sebelum rekaman suaranya berakhir.
Pelayat benar-benar dibuat tak bisa menahan tawa saat mendengar suara Shay Bradley yang terus meminta dikeluarkan dari peti.
Putri Shay Bradley, Andrea mengunggah video pemakaman ayahnya ke Facebook.
"Permintaan terakhir ayahku, (dia) selalu iseng. Ayah berhasil membuat kami tertawa disaat kami benar-benar membutuhkannya.
"Aku akan selalu menyayangimu #sayslastlaugh," tulis Andrea.
Shay Bradley wafat di rumahnya pada Jumat (11/10/2019) dan dimakamkan keesokan harinya.
Simak videonya berikut: