Suar.ID - Beberapa waktu lalu, presenter papan atas Jessica Iskandar sempat mengunggah potret wajahnya yang sedang sakit.
Dalam foto yang diunggah ke akun Instagramnya itu, wanita yang akrab disapa Jedar tersebut memperlihatkan wajahnya yang penuh dengan ruam merah.
Melansir dari Kompas.com, saat ditemui di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Selasa (3/9/2019) Jessica akhirnya membeberkan penyebab wajahnya mengalami ruam merah yang sangat parah.
Awalnya, Jessica melakukan perawatan Ulthera untuk menhilangkan kerut halus pada wajahnya.
Baca Juga: Seorang Istri Memaksa Ingin Bercerai dari Suaminya dengan Alasan yang Tidak Lazim
Menurutnya, dia perlu perawatan ekstra karena wajahnya terpapar kosmetik setiap hari.
"Ulthera itu buat mengurangi kerutan dini, jadi sebenarnya Ulthera ini dibutuhkannya untuk usia 40 tahun tapi aku mencoba untuk lebih dini aja," tutur Jessica.
Sebelum melakukan perawatan, Jessica diminta untuk menggunakan krim anestesi.
Saat itu Jessica mulai merasa perih hingga akhirnya wajahnya penuh ruam merah.
Baca Juga: Dikira Kayu, Sudarmin Curiga saat Cium Bau Busuk, Ternyata yang Ditemukannya Bukan Benda Biasa
"Terus sama dokternya dianestesi dulu biar enggak sakit katanya di Ulthera, terus ya sudah dianestesi, aku udah bilang 'dok ini perih loh dok, ini enggak apa-apa perih begini?'," ungkap Jessica.
"Terus kata dokternya 'iya enggak apa-apa itu memang normal, kadang anestesi memang bikin perih," lanjutnya.
"Tapi pas 50 menit pakai krim anestesi pas dihapus semuanya merah, ngeblok-ngeblok merahnya," sambungnya.
Kondisi tersebut pun terjadi hingga keesokan harinya.
Baca Juga: Sempat Tidak Direstui oleh Orangtua, Pria Ini Akhirnya Menikahi Gadis Afrika, Begini Kisahnya...
Namun kini, wajah Jessica sudah kembali seperti semula setelah tiga hari melakukan pemulihan dengan obat-obatan lain.
Jessica Iskandar mengaku kapok setelah mengalami alergi krim anestesi saat melakukan perawatan kecantikan Ulthera.
Ia tak menyangka bahwa dirinya alergi krim anestesi.
"Iya setahu aku sih aku enggak ada alergi. Tapi ternyata kemarin alergi krim anestesi. Jadi ya tidak disangka-sangka ya tapi apapun itu aku sudah belajar kalau sekarang harus dites dulu," ucapnya.
Selain kehilangan kepercayaan diri, ia juga harus merelakan pekerjaan selama tiga hari karena tak boleh keluar rumah untuk penyembuhan.
Bagi seorang artis, wajah merupakan aset yang harus dijaga.
"Karena kan enggak bisa kerja, kalau aku kerja asetnya di wajah, kebanyakan kerja depan TV asetnya di wajah dan kesehatan jadi itu penting banget," ujarnya.
Ruam di wajahnya itu membuat Jessica takut ditinggal oleh calon suaminya, Richard Kyle.
Baca Juga: Viral Video Emak-emak Gores Mobil di Halaman Indomaret, Pemilik Mobil pun Meradang!
"Iya kepikiran, makanya dia aku tanyain 'ini kalau wajah aku begini kamu masih cinta enggak?' Terus kata dia 'iya aku masih cinta'," ujar Jessica.
Richard juga membantu menenangkan Jessica ketika berada dalam kondisi itu.
"Dia (Richard) bilangnya, dia sih di depan aku berusaha supaya enggak panik, enggak panas-panasin. Jadi dia bilang enggak apa-apa tenang aja pasti sembuh pasti ilang, jadi kalau dari Richard sih dapatnya positif," sambungnya.