Suar.ID -Setiap orang yang mengalami mimpi ayahnya meninggal pasti akan merasa sedih.
Namun sebenarnya Anda tak perlu Khawatir berlebihan.
Karena menurut primbon Jawa, mimpi ayah meninggal tafsir mimpinyamalah sebuah pertanda baik.
Biasa berkaitan dengan urusan jodoh, rejeki ataupun pekerjaan.
Lalu apa saja tafir mimpi ini?
Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini beberapa tafsir mimpi ayah meninggal menurut primbon Jawa.
1. Mimpi ayah meninggal karena sakit
jika Anda mengalami mimpi ini artinya merupakan sebuah pertanda baik bagi Anda.
Anda akan mendapatkan berkah dari pekerjaan yang sedang Anda jalani saat ini.
Namun jika Anda masih belum ada pekerjaan tafsir mimpinya menjadi akan ada seseorang yang bertamu ke rumah Anda dan menawarkan pekerjaan yang baik bagi Anda.
Karena itu jangan terlalu dipikirkan mengenai mimpi yang Anda alami ini.
2. Mimpi ayah meninggal karena kecelakaan
Tafsir mimpi ini mirip dengan mimpi ayah meninggal karena sakit.
Yaitu Anda akan memperloh kebaikan dan keberkahan dalam waktu dekat ini.
Anda tidak akan menyangka dari mana datangnya kebaikan dan keberkahan ini nantinya.
3. Mimpi bertemu ayah yang sudah tiada
Mimpi ini bisa jadi sebuah pertanda bahwa Anda diiingatkan oleh Tuhan untuk mengirimkan doa bagi ayah Anda.
Mungkin Anda sedang sibuk dengan urusan duniawi yang sedang Anda kerjakan.
4. Mimpi diajak pergi ayah yang sudah meninggal
Mimpi ini merupakan sebuah pertanda buruk bagi Anda.
Menurut primbon Jawa hal ini artinya umur Anda sudah tidak panjang lagi.
Mungkin tidak ada satu tahun lagi.
Meski begitu mimpi ini hanyalah mimpi, karena semua yang terjadi juga atas izin dari Tuhan Yang Maha Esa.
Berdoalah untuk selalu mendapatkan yang terbaik dari-Nya.