Bertahun-tahun Dinikahi Bule, Artis Ini Ngaku Tak Pernah Diberi Uang Bulanan oleh Suaminya

Selasa, 23 Juli 2019 | 16:52
Instagram Lia Waode

Lia Waode dan putrinya

Suar.ID - Nama Lia Waode sudah cukup lama dikenal di dunia hiburan tanah air.

Lia Waode sudah menjadi seorang ibu rumah tangga dan memiliki suami bule.

Pernikahan Lia Waode dan suaminya, Volker Lange sudah berlangsung 8 tahun.

Kehidupan rumah tangganya masih tetap harmonis dan romantis.

Baca Juga: Mahasiswi Rekayasa Penculikannya Sendiri Demi Beli Iphone X, Inilah Fakta yang Sudah Terungkap Sejauh Ini

Dari pernikahannya dengan Volker Lange itu ia dikaruniai seorang anak perempuan bernama Alexa Waode.

Lia Waode pun sering mengunggah potret anak perempuannya ke instagram.

Sebelum menikah, Lia Waode lebih dulu berpacaran dengan Volker Lange selama 4 tahun.

Dalam acara Hotman Paris Show, selama 4 tahun pacaran itu Lia Waode mengaku sudah mengenal dekat keluarga dan karakter Volker Lange.

Baca Juga: Siap-siap Patah Hati, Ternyata 5 Artis FTV Berwajah 'Baby Face' Ini Sudah Menikah dan Punya Anak lho!

Tetapi, ada yang unik ketika Lia Waode menceritakan tentang strategi keuangan rumah tangganya dengan bule asal Belanda ini.

Lia Waode mengaku tidak pernah mendapat uang jatah bulanan dari suaminya, Volker Lange selama 8 tahun berumah tangga.

Pengakuan Lia Waode pun membuat Hotman Paris terkejut dan ia mengakui selama 8 tahun ini seperti patungan dengan suaminya.

"Selama menikah dengan bule diketengin ngga duitnya tiap bulan?" tanya Hotman Paris.

"(Selama nikah sama bule) Aku sih engga (dikasih uang bulanan). Kita lebih kayak (patungan) bulan ini dia yang bayar (pembantu), bulan depan aku yang bayar. Jadi dia lebih ke biaya anak sekolah, biaya rumah," jelas Lia Waode.

Rupanya selama 8 tahun, Lia Waode dan suaminya memilih mengurus sendiri keuangan masing-masing.

Mereka pun membagi fokus pengeluaran masing-masing selama 8 tahun tanpa percekcokan.

Lia Waode juga mengaku kalau ia dan suami saling tahu pemasukan masing-masing tiap bulannya.

instagram.com/liawaode
instagram.com/liawaode

Lia Waode dan putrinya

Baca Juga: Masih Ingat Artis Ini? Pemakamannya Sempat jadi Sorotan Karena Dimandikan dengan Deterjen Sampai 3 Kali!

Karena sudah mengenal Volker selama 12 tahun dan selalu memegang komitmen, Lia Waode yakin tidak akan terjadi masalah rumah tangga.

Tetapi, Lia Waode mengaku kalau suaminya sempat memintanya membuat perjanjian pra nikah.

Volker Lange meminta ada perjanjian pra nikah ketika Lia Waode sedang hamil anak pertamanya.

"Di saat aku lagi hamil tiba-tiba dia ngomong kayaknya kita harus buat deh ini (perjanjian pra nikah), karena suamiku duda di Jerman," tutur Lia Waode.

Permintaan suami Lia Waode bukan tanpa alasan, Volker memang harus membagi secara adil harta untuk anak-anaknya dari istri pertama dan pernikahannya sekarang dengan Lia Waode.

Pasalnya, Volker masih menjalin hubungan baik dengan mantan istri dan anak-anaknya sampai sekarang.

Karena itu, suami Lia Waode meminta adanya surat perjanjian pra nikah agar jelas dan adil.

Lia Waode pun tak masalah dengan keputusan Volker Lange membuat surat perjanjian pra nikah.

Namun, rencana Volker Lange membuat perjanjian pra nikah dengan Lia Waode justru belum terlaksana sampai sekarang.

Artikel ini telah tayang di GridPop.ID dengan judul: Bertahun-tahun Dinikahi Bule, Lia Waode Ngaku Tak Pernah Diberi Uang Bulanan oleh Suaminya, Kondisinya Bikin Kaget

Tag

Editor : Adrie P. Saputra

Sumber nakita, Grid Pop