SUAR.ID - Berbagai rekor dunia telah tercipta, namun siapa sangka akan ada orang yang berpikir tentang rekor dunia aneh seperti rekor terlama duduk di mangkuk toilet?
Ide itu terpikir dan diwujudkan oleh pria bernama Jimmy De Frenne (48) yang berasal dari Belgia.
DilansirFacebook El Vocero via Odditycentral (15/7/2019), Baru-baru ini Jimmy De Frenne menetapkan rekor dunia baru untuk waktu terlama duduk di toilet.
Ia menghabiskan waktu selama hampir 5 hari duduk di atas mangkok toilet di bar.
Tidak ada catatan resmi untuk rekor tersebut, karena Guinness World Record tidak memiliki kategori seperti itu.
Namun, De Frenne mendengar tentang seorang pria yang diduga menghabiskan waktu 100 jam duduk di atas "tahta", sehingga hal itu membuatnya berpikir bisa melakukannya lebih baik, toilet duduk pun dipilih.
Dia menetapkan tujuan 168 jam dan menghabiskan hampir 5 hari lamanya untuk memecahkan rekor tersebut.
Ia duduk di mangkuk toiler di Filip's Place bar di Ostend, Belgia.
Meski tujuan awalnya 168 jam, namun akhirnya De Frenne hanya mampu menyelesaikan 116 jam saja karena tubuhnya tak bisa menanganinya lebih lama.
"Saya sangat lelah dan kaki saya sakit tetapi saya percaya pada kesuksesan saya dan mencoba membuat rekaman ini resmi," kata pria yang berprofesi sebagai pengemudi bus itu saat diwawancarai wartawan.
Dalam proses menciptakan rekor dunia itu, De Frenne diizinkan istirahat selama 5 menit setiap jamnya, yang bisa dikumpulkan menjadi beberapa jam untuk digunakan sebagai waktu tidur.
Namun, waktu istirahat itu juga harus digunakan untuk pergi ke toilet sungguhan karena toilet tempat De Frenne memecahkan rekor dunia tidak benar-benar terhubung ke pipa ledeng.
Bahkan, dikabarkan bahwa De Frenne hanya tidur selama 3 jam selama 5 hari itu.
"Saya ingin menghabiskan satu minggu penuh duduk di mangkuk toilet, tetapi tubuh saya tidak mau melanjutkan, jadi saya memutuskan bahwa yang terbaik adalah berhenti," tulis Jimmy De Frenne di media sosial.
“Saya bangga, tetapi juga sedikit kecewa karena saya tidak mencapai tujuan saya. Saya sangat berterima kasih kepada orang-orang yang telah membantu saya selama beberapa hari terakhir. Semua orang sangat mendukung, kami melakukannya sebagai sebuah tim.” katanya.
Meski gagal melakukan tantangan itu sesuai waktu yang ia tetapkan, namun dengan waktu 116 jam, sudah cukup untuk membuatnya sebagai pemecah rekor.
Baca Juga: Serem Banget! Sarah Wijayanto Ungkap Sosok Anak Kecil Tak Kasat Mata yang Mendiami Rumah Raffi Ahmad
De Frenne berharap upayanya akan diakui sebagai rekor dunia resmi meski tidak ada perwakilan Gunnerss Record yang hadir di Filip's Place.
Ia meminta agar pejabat dan saksi setempat melakukan pengecekan untuk memvalidasi.
Selain memecahkan rekor, De Frenne juga berhasil mengumpulkan uang amal sambil duduk di toilet selama 5 hari.
Dia berhasil mengumpulkan uang sebanyak € 250 (sekitar 3 juta) dan rencananya akan disumbangkan ke badan amal setempat.
Diketahui, sebelumnya De Frenne juga pernah membuat rekor lain, yaitu menghabiskan waktu terlama untuk menyetrika tanpa henti (82 jam).
Wah, tampaknya De Frenne memang suka membuat rekor dunia aneh ya?
Baca Juga: Mitos Memotong Kuku Pada Malam Hari, Benarkah Bikin Umur Jadi Pendek?