Suar.ID - Seorang mantan Raja Malaysia dan istri Ratu kecantikannya dilaporkan telah bercerai hanya enam bulan setelah ia turun tahta "untuk menikah".
Sultan Muhammad V dari Kelantan dan Oksana Voevodina mengadakan pernikahan mewah tahun lalu.
Namun perceraian mereka didaftarkan pada 1 Juli, dengan tanggal perceraian terdaftar 22 Juni di Singapura, menurut laporan Mirror (17/7/2019).
Perceraian yang dilaporkan terjadi sekitar dua bulan setelah kelahiran putra pasangan itu.

:quality(100)/photo/2019/07/18/2587291146.jpg)
Sultan Muhammad V dari Kelantan dan Oksana Voevodina mengadakan pernikahan mewah tahun lalu.
Sultan Muhammad menjadi raja pertama Malaysia yang turun tahta pada 6 Januari lalu.
Dia telah menjadi Raja pada bulan Desember 2016 dan dijadwalkan untuk melayani selama lima tahun.
Kaum royalis percaya pernikahannya adalah faktor mengapa dia turun tahta, meskipun Sultan Muhammad belum menyatakan alasannya.
Voevodina menjadi ibu negara Malaysia setelah dilaporkan masuk Islam pada awal tahun, sebelum mereka menikah.
Miss Oksana Voevodina
Voevodina, kelahiran Rusia, menggunakan nama Rihana Oksana Petra dan memiliki akun Instagram resmi dengan380ribu lebih pengikut.
Wanita berusia 26 tahun itutelah berbagi foto dirinya dengan Sultan Muhammad (49) di akun Instagramnya.
Dia bahkan mem-posting foto kaki bayinya bulan lalu, dan menulis, "21 Mei 2019 - ketika hidup saya dibagi menjadi 'sebelum' dan 'sesudah'."
"Segala sesuatu tentang perubahan yang terjadi pada seorang wanita setelah kelahiran bayi adalah benar. Cinta ini istimewa."
"Perasaan ini benar-benar baru. Saya berterima kasih kepada Allah dan suami saya untuk putra kami. Sekarang kami bertiga."
"Terima kasih telah memilih keluarga kami, Tengku Ismail, Leon Petra Bin, Tengku Muhammad V Faris Petra."(Adrie P. Saputra/Suar.ID)