Suar.ID – Polemik kasus "Ikan Asin" membuat masyarakat tidak terkecuali dari kalangan artis turut bersuara.
Di media sosial, netizen ramai-ramai mengecam perkataan Galih Ginanjar yang dianggap telah melecehkan Fairuz A Rafiq, dalam video di chanel Youtube Rey Utami & Benua.
Warganet juga tidak sedikit yang turut menyalahkan Rey Utami dan Pablo Benua pemilik chanel Youtube yang membuat konten video itu.
Dalam konten Vlog 'Mulut Sampah' di Youtube Rey Utami dan Benua, Galih Ginanjar membongkar habis-habisan aib sang mantan istri Fairuz A Rafiq.
Baca Juga: Astrid Tiar Muak dengan 'Mulut Sampah' Rey Utami dan Benua: Apa Enggak Diajarin Orangtuanya?
Salah satunya dengan mengucapkan kata-kata "Ikan Asin" yang dianggap mengarah pada organ intim Fairuz.
Sementara Rey Utami dan Benua sebagai pemilik chanel Youtube, merasa tidak bersalah atas video yang diunggahnya.
Sikap Rey Utami dan Pablo Benua itu disayangkan oleh banyak pihak, salah satunya adalah presenter Astrid Tiar.
Saat menjadi host Insert Sore Trans TV bersama dua rekannya, Rian Ibram dan Patrcia Gouw, pada Rabu (3/7/2019), Astrid Tiar mengungkapkan pendapatnya.
Astrid Tiar dengan menggebu-gebu menyampaikan komentarnya atas sikap Rey Utami dan Benua.
Astrid mengeluarkan unek-uneknya akan sikap Rey Utami dan Benua, terutama konten "Mulut Sampah" yang menjadi sumber permasalahan ini.
Menurut Astrid, seharusnya Rey Utami dan Benua sebagai pemilik chanel Youtube bisa mengendalikan dan memutuskan apakah konten tersebut layak atau tidak dipublikasikan.
"Karena yang punya akun itu Rey Utami dan juga Pablo yang dimana, Rey Utami punya hak mengedit apa konten yang harus dipublis apa yang harus tidak dipublis," ucap Astrid Tiar dikutip TribunJakarta.com dari YouTube Trans TV, pada Kamis (4/7/2019).
Astrid juga menyoroti ucapan Rey Utami bahwa di konten "Mulut Sampah" miliknya, ia bebas mengatakan apa pun yang ia suka.
Baca Juga: Tragis! Disangka Hilang, Balita Ini Ternyata Mengunci Diri dalam Mobil, Ditemukan Tewas Terpanggang
Baca Juga: CCTV: 2 Begal Pecahkan Kaca Mobil dan Ambil Barang Berharga Milik Korban Senilai Rp 6,8 Juta!
"Kedua kemaren Rey Utami sempat bicara, ini kan kontennya judulnya mulut sampah, jadi gua bisa ngomong apa aja sesuka gua," kata Astrid Tiar.
Astrid lantas mengingatkan bahwa kita tidak bisa sembarangan berbuat sesuka hati karena ada nilai dan norma yang dijunjung oleh masyarakat.
Astrid bahkan mempertanyakan, orang-orang yang bisa berbuat sesuka hatinya seperti itu apakah tidak diajarkan nilai dan norma oleh orangtuanya.
"Begini ya Mbak kita sebagai warga Indonesia, yang punya nilai-nilai, tahu dong nilai-nilai apa?" jelas Astrid Tiar.
"Nilai adat, budaya, agama, dan hukum,"
"Kebayang enggak sih kita sebagai manusia bisa ngomong apa aja tanpa melihat nilai-nilai itu,"
"Dimana kita yang punya moral ada dimana?" tambahnya.
"Apa enggak diajarin orangtuanya? Pertanyaan gue di situ" uajr Astrid dengan nada tinggi.
Astrid pun menegaskan bahwa kasus "Ikan Asin" ini harus diselesaikan secara hukum.
Baca Juga: Dulu Tajir Melintir, Anak Deddy Dores Ternyata Pernah Jadi Tukang Ojek untuk Menyambung Hidup
"Ini harus diselesaikan secara hukum, enggak terima ini," kata Astrid Tiar.
"Agar mempunyai sifatnya jera ya,"
"Jadi semua tuh enggak ada yang niru," imbuhnya.
Pernyataan Astrid Tiar itu kemudian viral di media sosial diunggah oleh akun-akun gosip.
Astrid justru banjir pujian dan dukungan lantaran dinilai telah menyuarakan unek-unek netizen selama ini atas kasus "Ikan Asin".
Postingan di instagramnya tidak luput dari komentar netizen.
Seperti postingan yang dibuat Astrid pada Selasa (2/7/2019) lalu. Netizen ramai berkomentar positif di postingan berisi foto Astrid dan Robby Purba itu.
"Love bangetttt sama pernyataan mbak astrid di insert, sudah mewakili unek-unek nejiten sejagad rayaaaa," tulis seorang netizen.
"Ka astrid aku setuju banget loh komentar d insert today tadi sore ,itu komentar perwakilan ibu2 diluar sana," tulis yang lain.
"Mba Astrid cakep bgt ..sikap n bahasanya di insert sore ini..perihal si mulut sampah," tulis netizen lain.
Postingan Astrid ini dikomentari ratusan kali dimana sebagian besar mendukung pernyataannya saat mengomentari kasus "Ikan Asin" yang tengah viral.
Baca Juga: Momen Menyayat Hati ketika Anak Badak Membangunkan Ibunya yang Telah Tewas Ditembak Pemburu
Baca Juga: CCTV: 2 Begal Pecahkan Kaca Mobil dan Ambil Barang Berharga Milik Korban Senilai Rp 6,8 Juta!