Baru 2 Minggu Kerja, Seorang Remaja Tewas Tersedot Mesin Pengaduk Daging Karena Tak Tahu Cara Operasikannya

Selasa, 25 Juni 2019 | 13:30
Viral Press / Asia Wire - via Daily Mail

Remaja di Filipina tersedot mesin pengaduk daging.

Suar.ID – Kecelakaan kerja mengerikan terjadi di pabrik pembuatan sosis di Filipina, merenggut nyawa remaja 18 tahun.

Pabrik tersebut terletak di distrik La Paz di kota Iloilo, provinsi Filipina barat.

Remaja pria yang diidentidikasi bernama Jomar Junco baru bekerja selama dua minggu di pabrik pembuatan sosis tersebut.

Ia tersedot ke dalam mesin pengaduk daging.

Baca Juga: Zaskia Gothik Ungkap Fakta Dedi Mulya, Sosok yang Sedang Dekat dengan Ayu Ting Ting

Baca Juga: Tafsir Mimpi Memandikan Bayi, Bersiaplah Mendapat Rezeki Tak Terduga

Melansir Daily Mail, kecelakaan itu terjadi pada Senin (24/6/2019) pagi.

Jomar diduga tidak mengetahui cara menggunakan mesin pengaduk daging yang seharusnya dioperasikan oleh rekannya.

Rekannya, Carl David Carlos keluar sebentar dari ruangan itu dan pada saat kembali sudah mendapati Jomar setengah tubuhnya masuk ke dalam mesin.

Tangkap layar Daily Mail

Tangan kanan Jomar terperangkap ke dalam mesin dan menyeret tubuhnya masuk ke dalam.

Baca Juga: Cantik dan Demen Bola, Ini 6 Fakta Menarik Ratu Tisha Perempuan Pertama yang Jadi Wakil Presiden AFF

Baca Juga: Viral Video Pria Marah-marah di Sebuah Warung Hanya Gara-gara Diminta Bayar Rp1.000 untuk Segelas Teh Hangat

Carl David Carlos yang mendapati Jomar sudah dalam posisi tersebut lantas mematikan mesin.

Namun sayang, usaha untuk menyelamatkan Jomar terlambat karena remaja itu sudah mati.

Polisi dihubungi dan segera mendatangi lokasi. Mereka berhasil mengeluarkan tubuh Jomar.

Beruntung, tubuh Jomar masih dalam keadaan utuh.

Menurut Mayor Polisi Mark Evan Salvo, kepala kantor polisi La Paz, Jomar tidak tergiling mesin.

“Dia tidak digiling. Dia hanya terjebak," ujarnya.

Polisi setempat meyakini peristiwa itu murni kecelakaan dan tidak ada unsur kesengajaan.

Polisi menduga, Jomar mati lemas dalam mesin.

Pihak berwenang setempat kini masih menunggu hasil otopsi untuk menentukan penyebab kematiannya.

Baca Juga: Viral Video HP Sitaan Dihancurkan dengan Palu, Klarifikasi Pondok Pesantren hingga Pengakuan Alumni

Baca Juga: Tak Kuasa Menahan Sakit, 'Manusia Pohon' Ini Pilih Tangannya Diamputasi Saja

Editor : Masrurroh Ummu Kulsum

Baca Lainnya