Ini Kata Tulisan Tanganmu Mengenai Kepribadian Kamu, Cek Yuk!

Kamis, 18 April 2019 | 14:23
masscommunicationtalk.com

Ini Kata Tulisan Tanganmu Mengenai Kepribadian Kamu, Cek Yuk!

Suar.ID -Percaya tidak percaya, kepribadian kamu juga bisa tercermin dari gaya tulisan tangan, loh.

Ada orang yang tulisan tangannya besar, kecil, berjarak, atau rapat.

Dari ciri-ciri tersebut, sebenarnya sudah bisa mengungkap kepribadian kamu yang sebenarnya.

Yuk, coba cek bentuk tulisanmu dengan kepribadian yang tercermin menurut para ahli.

Baca Juga : Mantul! Tegurannya Diabaikan, Petugas Pom Bensin Ini Semprot Wajah Seorang Pria dengan Alat Pemadam Kebakaran

Berikut Suar.ID rangkum dari Reader's Digest tentang karakter seseorang dilihat dari gaya tulisan tangannya.

1. Besar vs Kecil

rd.com
rd.com

Besar vs Kecil

Tulisan tangan yang besar-besar dikatakan memiliki kepribadian yang cenderung ramah dan mudah bergaul.

Sementara orang yang pemalu dan tertutup memiliki tulisan tangan berukuran kecil.

Bagaimana jika tulisan tangan seseorang berukuran sedang? Ini menunjukkan kemampuan yang kuat untuk berkonsentrasi atau fokus pada suatu hal.

Baca Juga : Gara-gara Ikut Nyoblos pad Pemilu 2019, Ifan Seventen Kembali Teringat Almarhum Istrinya Dylan Sahara

2. Jarang vs Rapat

rd.com
rd.com

Jarang vs Rapat

Ukuran spasi antarkata dalam tulisan juga menggambarkan kepribadian.

Mereka yang menulis dengan jarak atau spasi yang besar adalah orang yang menikmati kebebasan dan kemandirian.

Sementara yang menulis dengan jarak sempit alias rapat cenderung mengikuti orang lain.

Baca Juga : Setan pun Tak Mau Golput, Pocong Ini Datangi TPS Untuk Ikut Pemilu

3. Terhubung vs Terputus

rd.com
rd.com

Terhubung vs Terputus

Kalau sebelumnya spasi antarkata, kali ini antar huruf.

Orang yang menulis suatu kata dengan menghubungkan huruf-huruf berarti sangat logis dan keputusan yang diambil berdasarkan fakta dan pengalaman.

Sedangkan orang yang memutuskan atau memberi jarak antarhuruf lebih imajinatif, impulsif, dan mengambil tindakan berdasarkan intuisi.

Baca Juga : Inilah Foto-foto Pemilu Pertama yang Digelar pada September 1955, Indonesia Banget

4. Tekanan Kuat vs Tekanan Halus

rd.com
rd.com

Tekanan Kuat vs Tekanan Halus

Pasti kita sering melihat ada orang yang menulis dengan sangat menekan pena atau pensilnya tapi ada juga yang tidak terlalu menekan.

Tekanan pena yang kuat menunjukkan ketegangan dan kemarahan.

Sementara tekanan yang lembut atau halus berarti menunjukkan rasa empati dan sensitif.

Sedangkan tekanan pena yang tidak terlalu berat menunjukkan tanda komitmen.

Baca Juga : UPDATE Hasil Real Count Pilpres 2019 Versi KPU, Paslon Nomor Urut 01 Jokowi-Amin Unggul Tipis

5. Kanan vs Kiri

rd.com
rd.com

Kanan vs Kiri

Kemana arah kemiringan tulisan tanganmu?

Jika miring ke kanan artinya kamu menikmati bertemu dan bekerja dengan orang-orang baru.

Orang yang tulisannya miring ke kiri lebih suka sendiri, cenderung tertutup, dan introspeksi.

Baca Juga : Ini Jawaban Santai dan Lucu Kaesang Saat Ditanya Jika Jokowi Tak Terpilih Jadi Presiden Lagi

6. Lancip vs Bulat

rd.com
rd.com

Lancip vs Bulat

Gaya tulisan tangan yang lancip menunjukkan bahwa kamu orang yang cerdas dan menahan agresi.

Tulisan tangan yang bulat menandakan kreativitas dan kemampuan artistik.

Editor : Nieko Octavi Septiana

Sumber : Reader's Digest

Baca Lainnya