Suar.ID -Beberapa hari terakhir warga Kota Watampone, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, diresahkan oleh pelaku “begal payudara”.
Mereka ini adalah sekelompok orang yang gemar melakukan pelecehan seksual dengan cara memegang payudara korbannya.
Dan Minggu (10/3) kemarin, salah satu pelaku begal payudara itu akhirnay ditangkap.
Menurut keterangan @makassar_iinfo, pria itu ditangkap warga saat diduga beraksi dengan meremas buah dada dua orang gadis yang tengah mengendarai sepedah motor.
Pria yang diketahui telah beristri itu pun langsung bonyok dihajar massa.
“Dia memegang bagian dada korban,” ujara Mukhlis, salah satu warga.
Saat itu, menurutnya, warga sedang duduk-duduk di depan rumah.
Saat mendengar teriakan korban, mereka langsung berlari ke lokasi kejadian dan menangkap pelaku.
“Memang sudah sering ada mengeluh tapi malu melapor,” dia melanjutkan.
Hingga saat ini, identitas pelaku masih dirahasiakan oleh pihak kepolisian yang masih melakukan pengembangan kasus.
Baca Juga : Beginilah Kisah Cinta Sehidup Semati yang Begitu Romantis ala Pak Harto dan Bu Tien
Kapolres Bone, AKBP Muhammad Kadarislam Kasim, meminta agar setiap korban melaporkan kasus dugaan pelecehan agar anggotanya cepat bertindak.
“jangan malu melapor, supaya ada dasar anggota bertindak,” kata Kadarislam.
Beragam komentar muncul di postingan Instagram tersebut.
Sebagian besar tentu mengecam tindakan yang tidak bermoral tersebut.
“Begal sekarang ada banyak jenisnya,” kata @adlphilia.
“Kayaknya kelainan deh,” timpal @monica_pudi.
Sementara @hennyuctee dengan tegas bilang, “Pakpol, potong saja tangannya…!”