Pasangan Lansia Hidup Memprihatinkan, Tak Kuat Berjalan dan Tidur Dikelilingi Sisa Makanan

Jumat, 01 Maret 2019 | 11:40
Instagram @makassar_iinfo

Sepasang Lansia Asal Makassar Ini Hanya Tidur Beralaskan Tanah

Suar.ID - Memasuki usia senja seharusnya menjadiwaktu untuk beristirahat bagi kaum lanjut usia (lansia).

Namun, hal tersebut sepertinya tidak berlaku bagi sepasanglansiaasalSulawesi Selatan.

Cerita pilu sepasang lansiaasalSulawesi Selatanini dibagikan oleh akun Instagram @makassar_iinfo pada 27 Februari 2019.

Akun Instagram @makassar_iinfo mengunggah beberapa potret miris dari sepasanglansiaasal Sulawesi Selatan tersebut.

Cerita pilu sepasang lansia asal Sulawei Selatan ini bisa diketahui, ketika ada seorang wanita yang mengunjungi kediaman mereka.

Disebutkan bahwa pasangan lansia ini merupakan warga dari Bilaya Desa Paddingin, Kecamatan Sanrobone, Takalar, Sulawesi Selatan.

Instagram @makassar_iinfo
Instagram @makassar_iinfo

Kehidupan sepasang lansia asal Makassar yang memprihatinkan

Diketahui pasangan suami istri yang bernama Dg Lesang dan istrinya bernama Dg Sunggu.

Miris dan memprihatinkan adalah kata-kata yang mungkin tepat untuk menggambarkan kondisi kedua orangtua ini.

Mulai dari tempat tinggal dan kondisi pasangan lansia ini sungguh memprihatinkan.

Mereka tinggal di sebuah rumah berukuran kecil.

Kondisi di dalam rumah tersebut juga tak kalah memprihatinkan.

Bagian dalam rumah terlihat sangat kotor dan berantakan, terlihat piring-piring kotor berserakan di atas tanah.

Instagram @makassar_iinfo
Instagram @makassar_iinfo

Kondisi dalam rumah sepasang lansia asal Makassar

Sedihnya lagi, sang istrinya yang berada dalam kondisi lumpuh tidak bisa melakukan apa-apa.

Untuk sekedar bangun saja sulit, apalagi untuk berjalan.

Ada satu tempat tidur yang terdapat dalamrumahtersebut, namun kondisi tempat tidur tersebut juga sangat jauh dari kata layak.

Dari atas tempat tidur itulah kakek Dg Lesang hanya bisa pasrah melihat istrinya yang tergolek lemah.

Sang suami hanya bisa melihat istrinya tergeletak tak berdaya di atas tanah.

Mirisnya lagi, sang istri tidur dikelilingi oleh sisa-sisa makanan yang sudah kering.

Entah di mana anak-anak mereka, namun kondisipasanganlansiaini sangat memprihatinkan. (Maria Andriana Oky)

Artikel ini telah tayang di grid.id dengan judulMalangnya Nasib Pasangan Lansia Asal Sulawesi Selatan, Tidur Dikelilingi Sisa Makanan yang Sudah Kering

Editor : Yoyok Prima Maulana

Baca Lainnya