Suar.ID - Operasi plastik bagi sebagian orang memang diperlukan untuk memperbaiki bagian wajah yang rusak karena kecelakaan atau memang ingin menyempurnakan penampilan.
Namun, ada juga orang yang berusaha ekstra untuk melakukan operasi plastik demi memenuhi obsesi dan imajinasi mereka terhadap seorang figur.
Sebut saja seorang pria yang berulang kali melakukan operasi plastik demi terlihat mirip seperti peri atau ada juga yang ingin menyerupai boneka barbie lelaki bernama Ken.
Baru-baru ini, seorang artis dan model asal Jepang, Matt Kuwata juga viral karena perubahan wajahnya yang sangat ekstrem.
Dalam beberapa tahun terakhir, ia telah menarik banyak perhatian dengan transformasi fisiknya.
Pria berusia 24 tahun ini mengagetkan publik dengan unggahan fotonya yang terlihat seperti boneka porselen ala pria Kaukasia.
Dengan wajah yang simetris, alis yang berwarna coklat terang dan mata berwarna biru cerah, Matt Kuwata sering disebut boneka berjalan.
Baca Juga : Potret Cantik bak Barbie Angel Qulbiah, Istri Richie Five Minutes yang Diselingkuhi Suaminya
Isu yang beredar di Jepang, Matt telah menjalani operasi plastik yang ekstrem dan berulang kali untuk mencapai perubahan itu.
Selama dua tahun terakhir, wajah Matt juga terus berubah dan hal itu bisa dilihat dari foto-foto di akun Instagram resminya.
Meski terus dituduh melakukan operasi plastik, Matt Kuwata tidak pernah mau mengakuinya.
Ia terus menyangkal dan menegaskan kalau yang dia lakukan pada wajahnya hanyalah bantuan make-up atau riasan saja.
Baca Juga : Fotografer Secara Tidak Sadar Mengambil Foto 'Burung Paling Santai di Dunia'
Matt selama ini memang dikenal sebaga seorang pria yang sangat terobsesi dengan produk perawatan kulit dan rias wajah.
Ia sering mempromosikan merek-merek make-up ternama di akun Instagramnya.
Tetap saja, banyak warganet Jepang yang tidak percaya bahwa perubahan wajah Matt yang terlihat seperti boneka ini hanya karena make-up.
Jika benar Matt bisa melakukan teknik riasan sehebat itu, tentu ia sudah jadi bintang di dunia, begitu pikir publik Jepang.
Muncul juga dugaan baru bahwa Matt sebenarnya tidak berwajah boneka, tapi foto-fotonya hanya diedit dengan program komputer.
Teknik edit wajah agar serupa dengan boneka memang sedang marak dilakukan banyak orang di berbagai negara.
Dengan melihat foto-foto Matt di atas, bagaimana pendapat Anda?
Baca Juga : Tom Holland Bocorkan Adegan Penting dalam Avengers: Endgame, Ant Man Punya Peran yang Cukup Besar!