Hotman Paris Kini Sering Disebut 'Buaya Darat', Dulu Harus Tunggu 10 Tahun untuk Bisa Menikahi Istri Tercintanya

Senin, 28 Januari 2019 | 13:23
Instagram/@hotmanparisofficial

Biasa Gombali Banyak Wanita, Nyatanya Hotman Paris Hanya Takluk Pada sang Istri, Agustianne Marbun

Suar.ID - Rumah tangga Hotman Paris Hutapea memang terlihat harmonis.

Padahal, seperti yang dilihat di media sosialnya, Hotman Paris kerap kali menggoda para wanita cantik, baik yang bertemu dengannya maupun yang menjadi bintang tamu dalam program yang ia bawakan.

Meski begitu, Hotman selalu mengelak disebut 'buaya darat' atau lelaki penggoda, lantaran ia mengaku setia pada istrinya yakni Agustianne Marbun.

Agustianne merupakan istri Hotman yang sudah ia nikahi sejak 1988.

Baca Juga : Viral Bocah Tunanetra yang Hafal 30 Juz Al-Qur'an, Terungkap Caranya Menghafal Ayat-ayat Suci, Butuh Perjuangan!

Hampir 31 tahun menikah, Hotman dan Agustianne telah dikaruniai tiga anak yang kini telah beranjak dewasa.

Menurut Hotman, setiap ia menggoda wanita, hal tersebut dianggap wajar oleh sang istri.

Bahkan menurutnya, Agustianne sama sekali tak mempermaslahkannya karena sang istri tahu bahwa hal tersebut hanya bercanda semata.

Tetapi siapa sangka, ternyata kesetiaannya pada Agustianne ia buktikan semenjak belum menikahi ibu dari tiga anaknya tersebut.

Baca Juga : Tak Komentari Soal Pernikahan Ayahnya, Putri Ahok Malah Tulis tentang 'Ngengat yang Pura-pura Jadi Kupu-kupu'

Hal itu disampaikan Hotman saat menjadi bintang tamu di konten YouTube INSPIRANSI yang dibawakan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Saat itu, Hotman datang dengan pakaian jas nyentrik berawarna merah muda, lengkap dengan sepatu uniknya didampingi asisten pribadinya, Nurbaeny Janah.

Hotman menceritakan awal mula ia bertemu kekasih yang kini menjadi istrinya.

Menurutnya, ia bertemu sang istri di kampusnya, Universitas Parahyangan.

Baca Juga : Ahok Segera Nikahi Puput Nastiti, Adik Kandung Ahok Ternyata Tak Setuju dan Tidak Mau Lagi Bela Sang Kakak

instagram @raffinagita1717
instagram @raffinagita1717

Hotman Paris dan Asisten bersama Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Keduanya merupakan alumnus Universitas Parahyangan, akan tetapi Agustianne lebih tua satu angkatan darinya.

Bila Hotman merupakan angkatan 1978, istrinya angkatan 1977.

"Istri saya orang Batak - Bandung, bapaknya profesor di IKIP. Dia angkatan 77, gue angkatan 78. Kakak tingkat gua," ujar Hotman.

"Tiba-tiba, semester akhir pengumuman ujian, juara 1 dia di kelasnya dia. Juara 1 gua, di angkatan gue. 2 orang Batak mengalahkan orang Tionghoa. Langsung gua cari," jelas Hotman.

Hotman menceritakan bahwa rumah Agustianne berada di komplek Stiabudi, sedangkan dirinya tinggal di Jalan Merdeka, sehingga untuk ke rumah kekasih, ia harus naik opelet.

"Untuk berangkat ke sana harus naik opelet yang di Bandung itu. Yang diengkol itu."

Tak hanya rela naik angkot, saat pertama kali akan berkunjung ke rumah kekasih, Hotman mampir warung untuk membeli deodoran.

"Sebelum saya ke kompleknya dia itu, aku pergi dulu ke warung di tepi kali beli odor-odor (deodoran)," kata Hotman sembari berkelakar.

Tak instan mendapatkan sang istri, Hotman mengaku berpacaran selama 10 tahun sebelum akhirnya menikahi Agustianne.

"Pacarannya super lama. Pacaran dari 79, baru nikah tahun 88," ucap Hotman.

"Pacaran dari 79, baru nikah tahun 88. Berarti udah 41 tahun (kebersamaan). Berarti kan gua cowok baik, kan?" tanya Hotman sembari layaknya berinteraksi dengan penonton.

"Makanya lu jangan bilang gua buaya darat. Yang buaya darat yang itu suami-suami yang lu nonton di samping lu," ujar Hotman sembari menggoda. (Cynthia Paramitha T./Nakita)

Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Kerap Dituduh Buaya Darat, Hotman Paris Akui Harus Menunggu 10 Tahun Untuk Nikahi Istrinya

Baca Juga : Resmi Gantung Raket, Begini Asal Mula Liliyana Natsir Dipanggil Butet

Tag

Editor : Aulia Dian Permata

Sumber Nakita.grid.id