Suar.ID - Basuki Tjahaja Purnama (BTP) atau Ahok dikabarkan akan segera menikah dengan Puput Nastiti Devi, seorang wanita muda mantan anggota polwan.
Kabar pernikahannya itu pertama kali disampaikan oleh ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi yang mengatakan bahwa Ahok akan menikah tanggal 15 Februari 2019.
"Dia (Ahok) berpikiran tanggal 15 Februari dia akan melangsungkan pernikahan dengan calonnya," ujar Prasetio saat dikonfirmasi wartawan, Jumat (18/1/2019).
Berdasarkan penelusuran wartawan, kedua orangtua Bripda Puput telah mengurus surat pengantar nikah.
Baca Juga : Dengan Bercanda, Hotman Paris Ingin Lamar Ria Ricis dengan Cincin 9 Miliar
Tak hanya itu, keduanya juga sudah berkumpul bersama saat acara keluarga Ahok menyambut kepulangan Ahok pada Kamis (24/1/2019) kemarin.
Ahok dan Puput juga sudah berkunjung ke rumah Ketua Umum Hanura, Oesman Sapta Odang untuk bersilaturahmi sembari bercerita tentang kedekatan mereka berdua.
Namun, ada komentar yang berbeda dari adik kandung Ahok, Fifi Lety Tjahaja Purnama yang merupakan pengacara Ahok.
Selama ini, Fifi lah yang selalu maju membela sang kakak di pengadilan dan Fifi juga yang mengurus perceraian Ahok dengan mantan istrinya dulu, Veronica Tan.
Baca Juga : Resmi Gantung Raket, Begini Asal Mula Liliyana Natsir Dipanggil Butet
Ternyata, Fifi kali ini mengaku sudah tidak respect, sudah kehilangan hormatnya dan enggan membela Ahok lagi. Diduga kuat Fifi tidak setuju Ahok menikah lagi dengan Puput Nastiti.
Bahkan, Fifi pun merasa sudah melakukan sebuah kesalahan besar karena dulu membantu proses perceraian Ahok dan Vero.
Dalam akun Instagram pribadinya @fifiletytjahajapurnama, ia mengatakan tidak pernah setuju dengan perceraian meski dirinya sempat menjadi pengacara Ahok.
Fifi Letty mengungkapkan bahwa dirinya sudah berusaha membujuk kakaknya agar tidak bercerai dengan Veronica Tan, namun usahanya gagal. Ahok tetap bersikeras untuk bercerai.
Baca Juga : Kita Bisa Membeli Toyota Avanza Hanya Rp50 Juta pada 30 Januari Nanti, Begini Caranya
"Iya saya memang terlalu percaya dengan ahok seharusnya saya berani melawan dia.
Dari awal saya tdk setuju cerai dan tidak setuju di tulis Di surat gugatan cerai cuma saya tulis tidak cocok. Ttp ahok suruh ubah dan paksa
Saya bahkan sempat nangis dan mohon kepada baik vero Maupun ahok utk tdk cerai bahkan minta tunda setidak nya sampai ahok keluar penjara Kalau masih mau cerai ya Silakan," tulis Fifi Lety.
"Saya lakukan kesalahan percaya dan melakukan apa Yg Ahok mau.
Saya dulu ingat pesan Papa berburu harimau dgn sdr kandung karena Urusan pengadilan saya harus bela ahok," tulis Fifi lagi.
"Ttp sekarang Maaf Saya uda tdk respect dan ini tdk ada Urusan pengadilan jadi saya tidak mau lagi belain ahok.,"
Kemudian, di akhir kalimat, Fifi Lety pun menyebut doa agar Tuhan memeberi belas kasihan pada keluarga Ahok - Veronica Tan beserta anak-anak mereka.
"Saya cuma mau doa Tuhan bela dan ber belas kasihan kepada keluarga ini," tandasnya.
Fifi juga sempat membela Vero dan mengatakan kalau Vero selalu jadi sosok kakak ipar yang sangat baik untuknya.
Fifi juga membantah pernyataan Ahok yang mengatakan kalau Vero tidak bisa memasak untuknya.
Pernyataan itu disampaikan Ahok pada Kang Odang yang mengatakan kalau selama ini Vero tidak bisa masak.
"My sis Vero bisa masak," tulis Fifi membalas komentar seorang warganet yang menanyakan benarkah Vero selama ini tidak bisa memasak.
Baca Juga : Inilah Abdi Dalem Cilik dan Paling Muda di Keraton Yogyakarta, Sudah Mengabdi Sejak Usia 15 Bulan