Sempat Nekat Warnai Rambutnya, kini Pasha Ungu harus Gigit Jari Parpol Pendukungnya Berbelok dan Gagal Maju jadi Cawagub Sulteng

Jumat, 04 September 2020 | 20:00
(Kompas TV)

Pasha Ungu harus gigit jadi karena gagal maju jadi Cawagub Sulteng usai partai yang mendukungnya berbelok.

Suar.ID -Pasangan calon Gubernur Rusdi Mastura - Mamun Amir mendeklarasikan diri untuk maju dalam pilkada setelah didukung sembilan partai politik, termasuk dua partai politik yang sebelumnya memberikan dukungan kepada pasangan Anwar Hafid - Pasha Ungu.

Dengan ini, dipastikan pilkada Sulteng tidak akan diikuti oleh pasangan Anwar Hafid dan Pasha Ungu,

Lantaran,kursi partai politik pengusung tidak mencukupi untuk bertarung dalam pilkada Gubernur Sulawesi Tengah.

Pada kamis sore tadi, di halaman kantor DPW Nasdem Sulawesi Tengah, pasangan Rusdi Mastura dan Mamun Amir mendeklarasikan diri untuk maju bertarung dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah.

Baca Juga: Sempat Jadi Gunjingan Netizen, Pasha Ungu Ungkap Alasannya Warnai Rambutnya untuk Mengalihkan Perhatian di Bagian Tubuhnya Satu Ini: Ternyata Berhasil

Pasangan ini sebelumnya di dukung oleh tujuh partai politik saat akan melakukan deklarasi.

Pasangan ini kemudian mendapatkan tambahan dua dukungan partai politik lagi yakni PPP dan PAN.

Sebelumnya, PPP dan PAN memberikan dukungan mereka kepada pasangan Anwar Hafid dan Sigit Purnomo Said atau Pasha Ungu.

kolase instagram @pashaungu_vm
kolase instagram @pashaungu_vm

Pasha Ungu gunduli kepala usai kena tegur menteri karena rambut kuningnya.

Baca Juga: Nekat Warnai Rambut Padahal Posisinya Wakil Walikota, Pasha Ungu Akhirnya Kena Damprat Sosok Tak Sembarangan Ini, Tanpa Babibu Langsung Cukur Plontos

Namun tidak adanya tambahan partai pengusung di pasangan ini, membuat PPP dan PAN kemudian berbelok memberikan usungan kepada Rusdi Mastura dan Mamun Amir sebagai bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah.

Pasangan Anwar Hafid - Pasha Ungu sebelumnya didukung oleh tiga partai politik, yakni Demokrat, PPP dan PAN.

Dari tiga partai pengusung ini, pasangan Anwar Hafid - Pasha berhasil mengumpulkan tujuh kursi dan masih kekurangan dua kursi lagi.

Instagram @pashaungu_vm

Pasha Ungu dikritik usai mengecat rambutnya menjadi pirang.

Baca Juga: Sempat Bikin Heboh dengan Cat Rambut Warna Pirang, Kini Beginilah Nasih Pasha Ungu Setelah Disemprot Mendagri Tito Karnavian, Jadi Gundul!

Pasangan Anwar Hafid - Pasha, sebelumnya juga dikaitkan dengan dukungan partai Golkar,

Namun menjelang hari pendaftaran, Golkar justru berlabuh kepasangan Rusdi Mastura Mamun Amir.

Belum ada pernyataan resmi dari pasangan Anwar Hafid dan Pasha Ungu terkait berbeloknya partai yang sempat mengusung mereka untuk pilkada Gubernur Sulawesi Tengah, yang membuat mereka gagal untuk ikut bertarung.

(Kompas TV)

Artikel ini telah tayang di Kompas TV dengan judul Parpol Pendukung Berbelok, Anwar Hafid-Pasha Gagal Maju Pilkada Sulteng

Editor : Ervananto Ekadilla

Sumber : Kompas TV

Baca Lainnya