Follow Us

Video Viral, Siswa dan Wali Murid di Sulawesi Selatan Keroyok Tenaga Honorer SMP Negeri Galesong

Moh. Habib Asyhad - Senin, 11 Februari 2019 | 16:20
Video viral. Tenaga honorer di SMP di Sulawesi Selatan dikeroyok siswa dan orangtuanya.
Instagram @infia_fact

Video viral. Tenaga honorer di SMP di Sulawesi Selatan dikeroyok siswa dan orangtuanya.

Suar.ID - Malang betul nasib Faisal Pole (38).

Tenaga honorer di sebuah SMP Negeri di Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, itu menjadi korban pengeroyokan siswa dan orangtua pelajar.

Kejadian ini terjadi pada Sabtu (9/2) kemarin.

Faisal adalah petugas kebersihan honorer di SMP Negeri 2 Galesong, Kecamatan Galesong Selatan, Kabupaten Takalar.

Saat itu, korban yang tengah membersihkan sampah di depan kelas langsung dianiaya oleh salah seorang orangtua pelajar, MS (48).

Baca Juga : Sudah Sebulan Lebih Pendaki Alvi Hilang di Gunung Lawu, Ahli Spiritual Ki Prana Lewu Turun Tangan Ikut Cari

Tak lama kemudian, empat pelajar turut mengeroyok korban.

“Saya sedang bersihkan sampah tiba tiba ada orangtua siswa yang pukul saya, empat siswa juga ikut pukuli saya" kata Faisal Pole saat melaporkan peristiwa yang dialaminya di Mapolsek Galesong pada Senin (11/2).

Kejadian ini bermula ketika Faisal terlibat cekcok dengan salah satu siswa.

Faisal mengaku, dia sering dikatai anjing oleh pelajar itu.

"Pelaku memang nakal dan sering mengucapkan kata tidak sopan baik kepada guru maupun kepada teman-temannya," ujar Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Galesong, Hamzah.

Aparat kepolisian yang menerima laporan langsung membekuk lima pelaku.

Masing-masing adalah RS serta empat pelajar yakni RA (12), MI (12), ND (12), serta AK (12).

Faisal sendiri mengalami luka robek pada bagian kepala.

Sementara itu, saat ini lima pelaku pengeroyokan telah diamankan dan akan dilakukan pemeriksaan.

Baca Juga : Tak Perlu Stres, Pengangguran di Negara Ini Digaji Rp8,8 Tiap Bulan, Tertarik?

Info ini menjadi viral di media sosial setelah diunggah oleh akun Instagram @infia_fact.

“Kembali terjadi di lingkungan sekolah, video viral di media sosial menampilkan kekerasan dilakukan 5 siswa dan orangtuanya terhadap seorang staf SMP 2 Galesong, Sulawesi Selatan,” begitu tulis akun tersebut.

Seperti disebut di awal, kejadian tersebut bermula saat korban sedang memungut sampah di luar kelas.

Tak lama berselang, lima siswa mengejek korban. “Pegawai anjing, pegawai najis,” kata mereka.

Olok-olokan itu membuat Faisal naik pitam.

Dia lalu menampar salah satu seorang siswa yang mengatainya tersebut.

Siswa itu tak terima.

Dia lalu pulang dan menyampaikn masalahnya kepada ayahnya.

Tak lama kemudian, orangtua siswa itu datang mendatangi Faisal di sekolah.

RS memerintah anaknya, beserta teman-temannya untuk memukul Faisal.

Dengan menggunakan sapu ijuk bergagang besi, mereka memukul kepala korban dan menyebabkan luka robek.

Baca Juga : 2 Orang di Jawa Timur Meninggal Setelah Makan Ikan Buntal, di Jepang Dianggap Makanan Super Lezat

RS juga ikut memukul korban dengan tangan sebanyak lima kali pada bagian kepala.

Setelahnya, Faisal yang keberatan langsung melaporkan kasus itu kepada polsek setempat.

Dia didampingi kepala sekolah SMP 2 Galesong, Hamsah dg Lallo (69) sebagai saksi.

Editor : Moh. Habib Asyhad

Baca Lainnya

Latest