Follow Us

Viral Foto Seorang Warga Buang Sampah di Kali di Depan Petugas, Akhirnya Terciduk dan Minta Maaf

Masrurroh Ummu Kulsum - Kamis, 31 Januari 2019 | 16:06
Seorang warga membuang sampah di kali di depan PPSU.
Instagram/@upkbadanairdlhdk

Seorang warga membuang sampah di kali di depan PPSU.

Melalui unggahan terbarunya pada Kamis (31/1/2019), UPK Badan Air Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta menginformasikan pria tersebut telah ditindak berdasarkan Perda No. 3 Tahun 2013 berupa sanksi administratif (denda).

Denda yang dikenakan adalah sebesar Rp300.000,-.

Tidak hanya itu, UPK Badan Air Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta juga melakukan kegiatan sosialisasi dan pendampingan kepada masyarakat sekitar agar menjaga lingkungan tempat tinggal yang sangat bersinggungan dengan Kali Krukut.

Dalam akun @jktinfo diunggah pula video permintaan maaf pria tersebut dan berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya lagi.

Wah, semoga kejadian ini bisa jadi pelajaran untuk kita semua agar menghargai lingkungan kita ya.

Baca Juga : Fakta Ayah Vanessa Angel, Sempat Minta Polisi Segera Proses Hukum yang Menjerat Anaknya Hingga Siap Jadi Jaminan

Baca Juga : Tidak Marah Saat Tahu Anaknya Pacaran dengan Vanessa Angel, Orangtua Bibi Ardiansyah Justru Beri Respon Positif

Editor : Masrurroh Ummu Kulsum

Baca Lainnya

Latest