Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Tak Sekadar Superstar, Amitabh Bachchan Lunasi Seluruh Utang 1300 Petani Senilai Rp8,1 Miliar

Moh. Habib Asyhad - Kamis, 22 November 2018 | 15:52
Tak sekadar bintang film, Amitabh Bachchan adalah ikon nasional.
Instagram/amitabhbachchan

Tak sekadar bintang film, Amitabh Bachchan adalah ikon nasional.

Karena tidak mungkin semua orang ke rumahnya di Mumbai, Bachchan akan mengundang 70 dari mereka untuk menerima dokumen pelunasan utang.

Sang aktor berharap bisa bertemu dengan para petani itu paa 26 November besok.

Ini bukan aksi filantropis Bachchan yang pertama.

Awal tahun ini, Bachchan juga melunasi utang 350 petani di Mumbai, negara bagian Maharashtra.

Baca Juga : Sudah Menikah, Lukman Sardi Ingatkan Baim Wong Untuk Jauhi Kucing: 'Kasihan Istrinya Nanti'

Setahun sebelumnya, ribuan petani di negara bagian paling maju di India itu melakukan protes besar-besaran menuntut keringanan pinjaman dan harga tanaman yang lebih baik.

Bachchan yang identik dengan genre “Angry Young Man” telah berakting di lebih dari 190 film.

Tak hanya Bollywood, tapi beberapa film Hollywood beberapa tahun belakangan.

Bachchan juga menjadi tuan rumah untuk acara Kaun Banega Crorepati, versi India-nya Who Wants to be a Millionare yang menjadi salah satu acara paling banyak ditonton di India.

“Why Amitabh Bachchan is more than a superstar” begitu judul rilisan BBC bertanggal 11 Oktober 2012 untuk menunjukkan bahwa ayah Abhisek itu tak sekadar superstar.

Benar, Bachchan tak sekadar bintang film. Lebih dari itu, ia adalah ikon nasional.

Jika Anda bertanya kepada seseorang di sebuah sudut terpencil di India tentang Perdana Menteri mereka, mungkin dia akan bingung.

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x